Berinovasi dalam Pelayanan Publik, Kemenko Marves Raih Penghargaan di Ajang IDeaward 2024

Berinovasi dalam Pelayanan Publik, Kemenko Marves Raih Penghargaan di Ajang IDeaward 2024

Marves - Jakarta, Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi berhasil memperoleh penghargaan pada Malam Penganugerahan IDeaward 2024 dalam kategori Kreatif untuk Kolaboratif Pelayanan Publik dengan Badan Usaha yang diberikan kepada Kepala Biro Komunikasi, Andreas Dipi Patria, Jumat (27-9-2024). 

IDeaward 2024 menjadi ajang penghargaan paling bergengsi dalam menghormati instansi dan individu yang memberikan kontribusi signifikan terhadap kreativitas dan inovasi di Indonesia. Acara ini mempertemukan para pemimpin nasional, tokoh kreatif, dan instansi pemerintahan yang telah menunjukkan komitmen luar biasa dalam membangun masa depan yang lebih baik melalui ide-ide kreatif dan inovatif

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno dalam sambutannya mengatakan bahwa ide-ide besar bisa membawa masyarakat menuju Indonesia Emas 2045. Ekonomi kreatif telah menyumbangkan 7,8 persen terhadap PDB kita menjadikan Indonesia 3 besar setelah Amerika dan Korea.

“Semua dimulai dari ide-ide, semua dimulai dari inovasi yang dimulai dari keinginan kita untuk memberikan yang terbaik mulai dari kuliner, kria dan fashion sampai kepada musik, film, animasi, seni rupa sampai aplikasi games, televisi dan radio ekonomi kreatif semua tercaptur dalam ide karena dedikasi kita semua untuk inovasi," kata Menteri Sandiaga.

"Dan hari ini dedikasi yang luar biasa akan kita berikan award dan Kemenparekraf mengucapkan terimakasih atas kreatifitas kita semua karena kreativitas adalah kekuatan bangsa Indonesia," sambungnya.

Kepala Biro Komunikasi, Andreas Dipi Patria mewakili Kemenko Marves saat menerima penghargaan mengucapkan terima kasih atas apresiasi yang diberikan. Dirinya mengatakan  bahwa Kemenko Marves selain menjalankan tugas pokok juga melaksankan tiga puluh dua tugas tambahan. Hal ini yang membuat Kemenko Marves menyadari bahwa aspirasi, permintaan informasi oleh masyarakat publik kepada Kemenko Marves menjadi sangat tinggi. Oleh karena itu, ruang komunikasi yang muncul dari masyarakat harus benar-benar bisa difasilitasi dengan baik.

“ Untuk menciptakan suasana yang nyaman, fasilitas yang memadai,  sehingga masyarakat publik dapat memberikan menyampaikan dan melaporkan aspirasinya kepada pemerintah, maka kita harus bisa menyiapkan semua fasum itu. Melalui kolaborasi dan kerja sama dengan BUMN kami mencoba menyiapkan fasum tersebut, dan kami bersyukur bahwa hal ini di support dengan baik oleh BUMN” ujar Karo Andreas.

Karo Andreas menambahkan, dengan penghargaan ini diharapkan dapat terus menciptakan dan menjaga inovasi yang tumbuh di birokrasi khususnya di Kemenko Marves. Sehingga inovasi-inovasi baru akan terus berkembang dalam rangka memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

No.SP-308/HUM/ROKOM/SET.MARVES/IX/2024
Biro Komunikasi
Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi