Ini Tiga Pelabuhan di Banten yang Diproyeksi Bantu Tampung Kontainer

Ini Tiga Pelabuhan di Banten yang Diproyeksi Bantu Tampung Kontainer
Maritim - Deputi Bidang SDA dan Jasa Kemenko Maritim dan Sumber Daya Agung Kuswandono mengatakan 'dwelling time' di Pelabuhan Tanjung Priok, per 14 Maret 2016 lalu sudah mencapai 3.64 hari. Namun, sesuai dengan instruksi Presiden Joko Widodo, Kemenko Maritim dan Sumber Daya berupaya menurunkan lagi waktu 'Dwelling Time' menjadi 2-3 hari. Pemerintah akan melihat kemungkinan alternatif pelabuhan lain di sekitar Tanjung Priok untuk menampung kontainer perusahaan. "Saya mendapat informasi bahwa di Banten, sudah ada tiga pelabuhan yang bisa disiapkan untuk menampung kontainer perusahaan besar di Banten, yaitu Cigading, Ciwandan dan Merak Mas," ujar Agung. Tetapi seperti diketahui dua pelabuhan di Banten yakni Pelabuhan Ciwandan dan Merak Mas merupakan pelabuhan umum bukan pelabuhan barang. Ini salah satu yang masih menjadi kendala Kemenko Maritim dan SD mempercepat 'Dwelling Time'. "Kami akan terus berkoordinasi dengan Pemda Banten serta pihak terkait disana agar dua pelabuhan dapat digunakan sebagai pelabuhan bongkar muat barang," tambah Agung. (Maritim/Nn/Arp)