Kemenko Marves Sabet Dua Penghargaan Sekaligus pada Jambore PR INDONESIA 2022

Kemenko Marves Sabet Dua Penghargaan Sekaligus pada Jambore PR INDONESIA 2022

Marves - Surabaya, Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi meraih dua penghargaan sekaligus pada Jambore PR INDONESIA #8 yang berlangsung di Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur, Kamis (10-11-2022). Ajang ini merupakan apresiasi setinggi-tingginya kepada para “pahlawan” di bidang public relations (PR) se-Indonesia.

Dua raihan penghargaan itu terdiri dari Pemimpin Terpopuler di Media Sosial 2022 Kategori Pemimpin/CEO, Subkategori Menteri yang diraih oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan dan INSAN PR INDONESIA 2022 Kategori Kementerian, Subkategori Koordinator/ Kepala Bagian, yakni Khairul Hidayati.

Merespon capaian ini, Kepala Biro Komunikasi Kemenko Marves, Andreas Dipi Patria mengaku bahagia dan berterima kasih kepada penyelenggara Jambore PR INDONESIA atas kepercayaan sekaligus apresiasi yang diberikan kepada pihaknya.

"Pengharagaan yang diraih ini merupakan hasil kerja keras selama ini yang secara konsisten dan terus ditingkatkan di semua lini," kata Andreas di Bali, Kamis (10-11-2022).

Andreas menuturkan bahwa penghargaan yang diterima insan di Kemenko Marves akan menjadi penyemangat dan dorongan positif untuk terus berbuat lebih baik lagi ke depannya, terutama dalam kerja-kerja komunikasi publik dalam menyampaikan informasi ke masyarakat luas. Sehingga dengan kerja-kerja PR yang baik, cepat, dan efektif mampu memberikan sekaligus meningkatkan citra positif instansi atau lembaga dalam hal ini Kemenko Marves.

"Kami di Kemenko Marves terus berupaya meningkatkan kemampuan, kapasitas, serta komunikasi yang prima sehingga masyarakat atau publik dapat tercerahkan melalui informasi-informasi yang disampaikan, baik kebijakan serta hal lainnya," ujarnya.

Sementara itu, Koordinator Humas Kemenko Marves, Khairul Hidayati mengaku sangat senang dan menyambut gembira penghargaan yang diperoleh pihaknya. Penghargaan yang diraih ini merupakan hasil kerja keras dan kerja sama solid yang selama ini terus dibangun dan dijaga internal maupun eksternal kementeriannya.

“Pengahargaan ini untuk kita semua, bukan hanya untuk satu orang atau personal. Sebab, citra yang baik dan positif yang selama ini terbangun hasil dari kerja sama dan senergitas semua lini di dalam Kemenko Marves. Ini patut kita syukuri bersama," katanya.

Hida menambahkan, Humas Kemenko Marves setiap waktu terus berbenah dan memperbaiki kerja-kerja kehumasan sehingga apa yang disampaikan kepada publik lebih mudah dipahami dan diterima secara luas. Sebab, salah satu indikator komunikasi yang baik adalah pesan yang disampaikan dan didistribusikan kepada khalayak mampu ditangkap dengan baik pula.

"Ini yang harus kita pahami secara seksama. Kemunikasi kehumasan tidak boleh dipandang sebelah mata atau mudah, dan tidak boleh pula dibilang sulit. Karena itu kita harua terus belajar dan meningkatkan kemampuan secara kontinu," imbuhnya.

Mercermati perkembangan zaman, Hida menyadari betul diperlukannya inovasi-inovasi baru bidang komunikasi atau kehumasan di sebuah lembaga termasuk Kemenko Marves. Harapannya dengan adanya inovasi baru maka memudahkan seorang insan kehumasan menjalankan tugas dan fungsi dalam memberikan informasi secara baik dan efektif.

"Inovasi-inovasi pola komunikasi mutlak harus dilakukan dan ditingkatkan. Semakin maju zaman, semakin dibutuhkan inovasi dan terobosan dalam bidang komunikasi. Perubahan yang terjadi harus mampu diimbangi agar kita tidak tertinggal oleh zaman," tandasnya.

Sebagai informasi penyerahan pemenang Jambore PR INDONESIA #8 tahun ini bertepatan dengan Hari Pahlawan. PR INDONESIA menyerahkan apresiasi setinggi-tingginya kepada para “pahlawan” di bidang PR se-tanah air yang dikemas dalam event Jambore PR INDONESIA. Tema yang diangkat tahun ini adalah "Sharpening Impactful Innovative Communication for Stronger Indonesia."

Biro Komunikasi
Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi

No.SP-360/HUM/ROKOM/SET.MARVES/XI/2022

Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi
Berita Terpopuler Marves

2022 © KEMENKO MARVES RI - Copyright All Rights Reserved