Menko Luhut Kunjungi Port of Singapore Authority (PSA)

Menko Luhut Kunjungi Port of Singapore Authority (PSA)

Maritim - Singapura, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut B. Pandjaitan mengawali kunjungan di Singapura, Jumat (11/08), dengan meninjau fasilitas pelabuhan yang dioperasikan oleh PSA Marine Pte Ltd. Pada tahun 2016, operator transhipment hub ini telah menangani 30.59 juta TEUs (Twenty-foot Equivalent Units) kontainer. Angka ini 15 kali lebih besar dari jumlah arus peti kemas yang ditangani PT Pelabuhan Tanjung Priok di tahun yang sama, yakni 1.913.958 TEUs.

Besarnya kapasitas tersebut didukung dengan kecanggihan teknologi. Truk pengangkut kontainer tidak lagi memerlukan pengemudi karena sudah bersistem semi robot. Crane juga sudah dikendalikan dengan sistem kendali jarak jauh (remote control).

Supaya dapat terjadi transfer teknologi, Menko Luhut mendorong kerja sama PSA dengan pengelola pelabuan di Indonesia. “Di Priok, Patimban, Medan, Surabaya, Makassar boleh ini (dijajaki pengaplikasian teknologinya),” ujar Luhut mengenai potensi kerja sama yang mungkin dilakukan, selain juga di Dry Port Cikarang.

“Passion saya adalah untuk melihat PSA datang ke Indonesia dan melatih kami,” pernyataan Menko Luhut menekankan pentingnya untuk mempersiapkan sumber daya manusia yang kompeten sebelum teknologi canggih diadopsi.

[gallery columns="4" link="file" size="medium" ids="15491,15493,15496,15495,15497,15503,15506,15499"] [gallery link="file" size="medium" columns="4" ids="15588,15589,15590,15591,15592,15594"]