Penerima Beasiswa Diharapkan Berkontribusi Buat Bangsa

Penerima Beasiswa Diharapkan Berkontribusi Buat Bangsa
Maritim - Menko Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli menghadiri pelepasan penerima beasiswa pendidikan Indonesia yang akan meneruskan studi ke luar dan dalam negeri di Wisma Hijau Mekarsari Cimanggis, Depok, Rabu (6/4). Tepat pukul 10.00 WIB, Menko Rizal tiba di Wisma Hijau dengan mengenakan batik berwarna biru dipadu celana hitam kebiru-biruan. Ia langsung disambut gempita tepuk tangan dan lagu mars LPDP. Penerima Beasiswa adalah seluruh pemuda-pemudi warga negara Indonesia yang memiliki prestasi akademis di jenjang pendidikan sebelumnya. Di samping itu, penerima bea siswa juga diharapkan memiliki jiwa kepemimpinan dan mempunyai komitmen untuk berkontribusi untuk Indonesia. Sebanyak 126 mahasiswa yang terdiri dari 63 laki-laki dan 63 perempuan. tersebar di Amerika 5 mahasiswa, Inggris 44 mahasiswa, Belanda 29 mahasiswa. Swedia 3 mahasiswa, Finlandia 1 mahasiswa, Jerman 3 mahasiswa, Italia 1 mahasiswa, Swiss 1 mahasiswa, Spanyol 2 siswa, Jepang 2 mahasiswa, Taiwan 1 mahasiswa, Indonesia 18 mahasiswa, Australia 15 mahasiswa dan Selandia baru 1 mahasiswa. Penerima beasiswa tersebut berasal dari Bangka Belitung 1, Sumatera 10, Jawa 95, Kalimantan 2, Sulawesi 10, Bali, NTT, NTB 6, Maluku dan Papua 2 orang. Jurusan yang di ambil yakni budaya seni dan bahasa, teknik dan sains, pendidikan, ilmu sosial, hukum, akuntansi dan keuangan, pertanian dan perikanan serta kedokteran. Dari 126 penerima beasiswa LPDP tercatat 35 menikah 91 singel. (Oddy/Arp)