Tingkatkan Pelayanan Pimpinan, Kemenko Marves Gandeng Kementerian & Lembaga

Tingkatkan Pelayanan Pimpinan, Kemenko Marves Gandeng Kementerian & Lembaga
(SP-60/HUM/ROKOM/MARVES/VI/2020)

Marves - Bogor, Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi mengadakan Forum Diskusi Bersama Ketatausahaan dan Peningkatan Layanan Pimpinan Kementerian/ Lembaga Terkait Lingkup Kemenko Marves di Bogor, Jawa Barat yang diselenggarakan selama dua hari yaitu Kamis & Jumat pada tanggal 12-13 Maret 2020.

“Acara ini kami adakan untuk yang pertama, sebagai forum silaturahmi dengan harapan komunikasi antar TU Menteri yang berada di bawah koordinasi Kemenko Marves bisa menjadi lebih lancar, lebih harmonis dan pelayanan pimpinan bisa ditingkatkan,” sambut Kepala Biro Umum Kemenko Marves Tito Setiawan saat membuka acara.

Seperti halnya rapat koordinasi tingkat menteri yang telah dilaksanakan di Kantor PUPR dan sudah berjalan dengan lancar, Karo Tito berharap agar TU Menko dapat berkoordinasi lebih aktif lagi.

“Nah itu kan dengan koordinasi yang baik dapat dilaksanakan dengan baik pula. Kedepannya juga kami mengharapkan kegiatan forum ini tidak hanya dilaksanakan oleh Kemenko Marves tapi mungkin bisa bergiliran oleh K/L terkait. Dengan kegiatan seperti ini, kita bisa berbagi permasalahan, sharing pengalaman atau praktik-praktik terbaik di masing-masing K/L dan bisa kita saling mengisi untuk meningkatkan kapasitas pelayanan kepada pimpinan,” jelas Karo Tito.

Lebih lanjut Kepala Biro Perencanaan dan Informasi Kemenko Marves Arif Rahman menyambut dengan baik forum diskusi ini.

“Dari Biro Perencanaan dan Informasi Koordinasi tujuh K/L dibawah Kemenko Marves, saya kira informasi itu dibutuhkan juga untuk pengambilan keputusan dan kebijakan. Bagaimana informasi itu kita siapkan serta diseminasinya ada dalam ranah Biro kita,” ungkapnya.

Kehadiran K/L dibawah koordinasi Kemenko Marves menjadi momen baik dimana dapat berbagi informasi dan bertukar pengalaman satu sama lain. “Jikalau ada yang lebih siap, maka kita bisa mengambil kelebihan dari yang sudah mereka terapkan, dan bagi yang belum mengelola informasi dengan baik maka cara ini menjadi media paling baik juga untuk belajar. Itu terkait dengan informasi dan semua berujung agar semua program kegiatan yang dilaksanankan di Kemenko Marves dan juga di tujuh K/L ini dapat berjalan dengan baik dan lancar,” tutup Karo Arif.

Sebagai informasi adapun tujuan pelaksanaan forum ini yaitu untuk melakukan pembahasan terkait progres aplikasi persuratan Menteri antar K/L yang sedang dalam pembangunan oleh Sekretariat Negara, pembahasan pengusulan Menteri Ad-Interim selama Menteri melaksanakan perjalanan dinas luar negeri, penjadwalan rapat koordinasi TU Pimpinan K/L serta membahas hal-hal lain terkait koordinasi TU Pimpinan K/L.

Turut hadir pula sebagai narasumber Kepala Biro Tata Usaha Kementerian Sekretariat Negara Sari Harjanti, Plt. Kepala Biro Administrasi Pejabat Negara Kementerian Sekretariat Negara Herein Meiliantina dan Kepala Biro Hukum Kemenko Marves Budi Purwanto beserta perwakilan Kementerian/ Lembaga di bawah koordinasi Kemenko Marves.

Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi
Berita Terpopuler Marves

2022 © KEMENKO MARVES RI - Copyright All Rights Reserved