Untuk Meningkatkan Kearsipan yang Terpadu, Kemenko Marves Laksanakan Bimbingan Teknis Aplikasi SRIKANDI

Untuk Meningkatkan Kearsipan yang Terpadu, Kemenko Marves Laksanakan Bimbingan Teknis Aplikasi SRIKANDI

Marves - Tangerang, Menindaklanjuti amanat Peraturan Presiden Nomor 95 Tahun 2019 tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik dan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 679 tahun 2020 tentang Aplikasi Umum Bidang Kearsipan Dinamis, Deputi Bidang Koordinasi Kedaulatan Maritim dan Energi menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) dalam penggunaan aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (SRIKANDI) dan Sosialisasi Pengawasan Kearsipan dalam rangka meningkatkan efisiensi penyelenggaraan administrasi pemerintahan dan penyelenggaraan kearsipan yang terpadu pada Kamis – Sabtu (09 s.d. 11–02–2023). 

“Tujuan dilaksanakan Bimtek SRIKANDI untuk meningkatkan kinerja, produktivitas, efektivitas, dan mempermudah pekerjaan bagi seluruh Pegawai di Deputi Bidang Koordinasi Kedaulatan Maritim dan Energi. Implementasi aplikasi SRIKANDI untuk meningkatkan kualitas dan akuntabilitas dalam pengelolaan kearsipan di seluruh unit kerja Kemenko Marves,” ungkap Plt. Sekretaris Deputi Bidang Koordinasi Kedaulatan Maritim dan Energi Radian Nurcahyo.

Selain itu, implementasi aplikasi SRIKANDI merupakan bagian dari penyelenggaraan pengawasan kearsipan, dimana Hasil Nilai Pengawasan Kearsipan, Kemenko Marves Tahun 2022 memperoleh kategori BB atau Sangat Baik. “Dalam upaya meningkatkan hasil nilai pengawasan kearsipan di Kemenko Marves, kami turut mengundang KLHK, Kemendikbudristek dan Kemensetneg sebagai peserta hari ini dalam penyelenggaraan kearsipan sebagai sarana pertukaran informasi,” tambahnya. 

Diharapkan melalui kegiatan Bimtek ini seluruh peserta dapat memahami dan memanfaatkan kesempatan untuk meningkatkan pengetahuan dan kompetensi pegawai dalam pelayanan administrasi pemerintahan dibidang kearsipan. 

Kepala Biro Umum Kemenko Marves, Tito Setiawan, juga turut hadir dan menyampaikan bahwa Bimtek ini sangat perlu dilakukan untuk dapat memberi bekal pengetahuan kepada sumber daya manusia Kemenko Marves terkait kearsipan.

“Kearsipan merupakan salah satu bentuk tanggung jawab kita. Melalui kegiatan ini, saya berterimakasih kepada teman-teman di Deputi Bidang Koordinasi Kedaulatan Maritim dan Energi yang telah menyelenggarakan Bimtek ini, diharapkan setelah ini kearsipan mendapatkan perhatian penuh dan nilai kearsipan Kemenko Marves meningkat,” tutur Karo Umum Tito. 

Kegiatan ini diisi oleh narasumber dari Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI), yaitu Arsiparis Ahli Madya, Susanti dan Arsiparis Ahli Muda, Azwar Sanusi Pane. Materi yang diberikan adalah tata cara penggunaan aplikasi SRIKANDI serta sosialisasi pengawasan kearsipan. Asistensi penggunaan aplikasi SRIKANDI dan Penyusunan Audit Kearsipan di Lingkup Deputi Bidang Koordinasi Kedaulatan Maritim dan Energi dilaksanakan secara langsung oleh Narasumber dari Biro Umum, Kemenko Marves.

Dalam kesempatan tersebut terdapat sharing session yang diberikan oleh peserta dari KLHK, Iwan dan Kemendikbudristek, Sularwo terkait pengawasan arsip di unit kerjanya. Bahwa pengelolaan kearsipan mendapatkan perhatian serius dari pimpinan dan terkait penyediaan sarana dan prasarana arsip mendapatkan prioritas, sehingga penataan arsip tertata rapi.

Biro Komunikasi 
Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi 
No.SP-32/HUM/ROKOM/SET.MARVES/II/2023

Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi
Berita Terpopuler Marves

2022 © KEMENKO MARVES RI - Copyright All Rights Reserved