Menko Rizal Lepas 1000 Peserta Ekspedisi Maritim GMT
Maritim - Menko Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli hadir dan melepas keberangkatan 1000 peserta Ekspedisi Maritim Gerhana Matahari Total (GMT). Pelepasan diawali dengan upacara dan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Peserta GMT terdiri dari siswa/i SMU unggulan Jabodetabek dan mitra maritim dalam pengenalan dan edukasi kemaritiman.
Seluruh peserta diberangkatkan dari pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (8/3) menuju Belitung. Rombongan akan kembali ke Jakarta pada tanggal 10 Maret 2016 menggunakan kapal Pelni KM Kelud.
Dalam upacara keberangkatan peserta GMT, Menko Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli, didampingi oleh Seskemenko Asep Jembar Muhammad, Deputi 3 Bidang Infrastruktur Ridwan Jamaluddin dan Deputi 4 Bidang Iptek, SDM dan Budaya Maritim Safri Burhanuddin.
Program Kemenko yang bertujuan untuk memperkenalkan pendidikan bahari ini bertema Ekspedisi Maritim dan mengajak siswa/i SMU terbaik untuk melihat fenomena alam paling langka yang terjadi 32 tahun sekali ini.
Perjalanan yang memakan waktu 1 hari itu akan diisi dengan rangkaian kegiatan kemaritiman, di antaranya seminar pemuda bahari, diskusi pakar dan berwisata edukasi di perairan Belitung.
"Kita mengajak generasi muda untuk menyaksikan GMT agar generasi muda kita semakin siap menyongsong masa depan bangsa,” ujar Safri saat menyampaikan laporan ekspedisi kepada Menteri Koordinator Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli di Tanjung Priok.
(Maritim/Nn/Arp)